Desain T-Shirt Costom

Breaking News

Yang Akan terjadi pada Pengguna OS Window Bajakan



bahaya menggunakan OS Window bajakan
Ada banyak pengguna komputer khususnya PC Window yang tidak menyadari, bahkan tidak perduli, apa lagi mau bertanya kepada penjual komputer ketika baru membeli komputer atau laptop, apakah OS Window yang di install asli atau tidak, karena yang penting bagi pengguna adalah komputer atau laptopnya bisa digunakan dengan baik dan harganya murah.

Tidak baik menjadi orang yang cuek seperti itu. Walaupun ujung-ujungnya tetap menggunakan OS Window bajakan (terutama karena alasan financial yang tidak memadai), tapi ada baiknya mengetahui informasi mengenai resiko apa yang akan dialami komputer Window yang menggunakan OS bajakan.

Alasan utama kenapa orang-orang banyak menggunakan Windows bajakan tak lain karena enggan keluar uang untuk membeli yang asli. Maunya yang murah (kalau bisa gratis/hasil download di internet) dan kualitasnya bagus. Karena membeli Windows original itu harganya mahal (terutama bagi pengguna komputer yang belum memiliki penghasilan sendiri). Untuk pengguna komputer yang belum memiliki penghasilan sendiri, membeli OS Window original tentu sulit dilakukan. Sehingga tipikal pengguna komputer seperti ini cenderung menyerahkan persoalan ini pada tekhnisi, yang penting komputer mereka bisa digunakan.

Selain itu di internet terdapat banyak link download Windows bajakan yang bisa didapatkan dengan mudah. Terakhir, tentunya karena sudah terbiasa menggunakan OS Windows ditambah lagi banyak software yang digunakan ada di sistem operasi ini. Inilah beberapa alasan mendasar mengapa orang menggunakan OS Windows bajakan.

Sebenarnya kalau Microsoft ‘mau main keras’ mereka bisa saja membuat pengguna Windows bajakan gigit jari karena tidak bisa menggunakan laptop atau komputer Window yang terdeteksi bajakan. Pasalnya, saat sebuah komputer atau laptop di install dengan OS Windows, Windows akan meminta lisensi, proses ini dikenal dengan Windows Activation. Proses Windows Activation inilah yang menghubungkan OS Windows yang kita gunakan, dengan perusahaan Microsoft yang menciptakan Windows. Tujuan aktivasi Windows tersebut adalah untuk memastikan lisensi Windows hanya digunakan pada satu PC dan tidak digunakan pada PC lainnya.

Dan kalau Microsoft sungguh-sungguh ingin ‘main kasar’ dalam memberantas pengguna OS Window bajakan, mereka bisa saja meniadakan salah satu fitur Window yang sering ‘diakali’ pengguna saat menginstall OS Window, yaitu dengan meniadakan fitur ‘Update manual Window’ dan mengotomatiskan fitur penting yang satu ini, sehingga pengguna OS Window bajakan akan dengan mudah terdeteksi otomatis oleh Microsoft.

Fitur ‘Window Update’ ini memang sering dimatikan/dinonaktifkan, karena fitur ini mampu mendeteksi lisensi Window, apakah asli atau bajakan. Jadi jangan coba-coba aktifkan fitur yang satu ini, terutama bagi pengguna Window bajakan, kalau tidak mau keesokan harinya layar komputer Anda berwarna hitam dan muncul peringatan disudut kanan bawah yang mengatakan ‘Windows is not Genuine’ yang artinya sudah cukup jelas bahwa OS Window Anda bajakan.

Memang peringatan seperti ‘Windows is not Genuine’ tidak serta merta membuat komputer atau laptop Window Anda tidak bisa digunakan, karena meski terdapat peringatan tersebut, komputer atau laptop kita dan semua aplikasinya masih bisa digunakan. Hal tersebut mungkin disebabkan karena Microsofit masih berbaik hati kepada para pengguna Windows bajakan, dan semakin berbaik hati dengan versi OS Window yang terbaru. Dan hal inilah yang mungkin menjadi penyebab OS Window menjadi OS komputer paling populer nomor 1 di dunia.

Sebagai contohnya, pada seri Windows XP misalnya, Microsoft akan membatasi penggunaan komputer tersebut jika ketahuan menggunakan Windows bajakan. Karena pada seri Windows XP, terdapat proses Windows Genuine Advantage saat melakukan Windows Update, ini menyebabkan user terkunci dan tidak bisa menggunakan komputer Window miliknya.

Pada seri Windows Vista, Microsoft ‘lebih berbaik hati’ lagi dengan adanya fitur “reduced-functionality mode”, dimana pemilik komputer bisa login seperti biasa tapi hanya satu jam saja.

Dan versi yang lebih baru dari Window seperti Window 7, Windows 8 dan Windows 8.1, entah kenapa Microsoft justru tidak semakin ‘menekan’ pengguna OS Window bajakan agar komputernya tidak bisa digunakan, dan segera membeli OS Window original untuk bisa menggunakan komputernya lagi.

Pada seri Window 7 atau Window 8 yang terdeteksi not genuine, yang terjadi hanyalah, kamu akan mendapatkan pesan Windows not is not geniune setiap satu jam sekali. Wallpaper desktop akan berubah menjadi hitam dan dibagian pojok kanan akan muncul text ‘This Copy Windows is not Genuine’. Meskipun kamu mengganti wallpaper, peringatan dari Microsoft tersebut akan kembali muncul dan layar monitor kembali menghitam.

Pada seri Windows 8 juga hampir serupa dengan seri Window 7, yaitu pengaturan seperti personalization akan dikunci, yang menyebabkan pengguna komputer tersebut tidak bisa mengganti apa pun yang berada di bawah pengaturan personalization seperti background Start Screen.

Secara Graphic User Interface (GUI) hal ini tentu ini sangat mengganggu pengguna komputer, tapi kinerja komputer dan OS Windows nya sendiri bisa berjalan seperti biasa. Kamu juga tetap bisa menggunakan aplikasi-aplikasi yang sudah kamu install sebelumnya tanpa mengalami kendala apapun.

Fungsi dari fitur Windows Update sebenarnya adalah untuk membuat OS Window lebih optimal dan stabil, seperti tidak mudah hang atau crash. Fungsi Window Update yang lebih penting lainnya adalah untuk meningkatkan keamanan pengguna OS Window agar terhindar dari hal-hal seperti virus komputer, bug, dan hal lainnya yang masih terkait dengan sistem komputer atau aplikasi. Sedangkan pengguna Windows bajakan tidak akan bisa digunakan untuk mengupdate hal tersebut, karena fitur ini memang sengaja dinonaktifkan, sehingga keamanan Windows bajakan menjadi mudah terkena virus dan bug.

Pada dasarnya Windows bajakan adalah hasil ‘hacking’ buatan orang yang tidak bertanggung jawab, sehingga bisa saja Windows tersebut sengaja disusupi software jahat yang dapat mencuri data penting yang ada di komputer/laptop pengguna OS bajakan.

Window bajakan tentu saja adalah software illegal, dan dengan menggunakannya itu artinya sudah melanggar hukum, sehingga pengguna Windows ilegal tentu saja bisa terjerat masalah hukum. Di negara manapun hal ini pasti dilarang dan menjadi incaran para penegak hukum.

Jika Anda pengguna Window bajakan, maka komputer atau laptop Anda tidak bisa dibawa ‘jalan-jalan keluar negeri’ karena komputer atau laptop yang terpasang OS illegal akan terkena razia software illegal dari petugas bandara misalnya.

Jadi yang paling aman agar terhindar dari penggunaan OS Window bajakan adalah, jika membeli komputer atau laptop baru, belilah yang OS Windownya sudah di install dari pabrik. Hal itu dapat dilihat dari hologram kecil yang terdapat didekat keyboard laptop. Jika laptop tersebut sudah terinstall OS asli (bawaan pabrik), maka pada hologram kecil itu juga memuat tulisan seri Window yang terinstall pada laptop tersebut.

Memang ada banyak cara untuk mengakali Windows bajakan agar tidak ditemukan Microsoft. Tapi pada akhirnya pengguna OS Window bajakan akan terdeteksi juga oleh Microsoft. Melakukan hal tersebut tak ubahnya seperti bermain kucing-kucingan dengan Microsoft.

Postingan kali ini bukan sok-sok an untuk menganjurkan membeli OS asli atau sok-sok an membeci OS bajakan. Karena suka atau tidak suka, ada sisi positif dan negative dari kedua hal tersebut. Menggunakan OS asli atau bajakan, kembali kepada kemampuan (financial) masing-masing pengguna komputer.

Mungkin Micosoft memang sengaja ‘tidak main paksa’ terhadap para pengguna OS Window bajakan, agar segera membeli Window asli, yaitu dengan cara mengambil alih sistem komputer tersebut yang membuat pemilik komputer atau laptop yang terdeteksi Microsoft menggunakan OS Window bajakan, menjadi tidak bisa menggunakan komputer atau laptop miliknya.

Mungkin Microsoft, terutama Bill Gates (si orang paling kaya di dunia) yang juga sebagai sang pemilik perusahaan Microsoft dan OS Window itu sendiri, menyadari bahwa masih banyak orang terutama anak kuliahan yang belum punya penghasilan sendiri untuk membeli OS Window asli, dan orang-orang tersebut sangat membutuhkan komputer untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Sehingga mungkin saja ia sengaja tidak memerintahkan para insinyurnya di Microsoft untuk membuat sebuah sistem pada OS Window seperti menanamkan sebuah program yang bisa membuat pengguna Window yang terdeteksi bajakan oleh Microsoft menjadi tidak bisa menggunakan komputernya, dan Operating System komputer atau laptop tersebut secara otomatis akan diambil alih atau dikunci oleh Microsoft hingga pemilik komputer atau laptop tersebut membeli OS Window Asli.

Jika hal itu dilakukan, dan Microsoft benar-benar memaksakan pengguna OS Window bajakan untuk membeli OS Window asli, kemungkinan besar, komputer atau laptop yang ada dihadapan kita saat ini, hanyalah sebuah komputer atau laptop yang tidak bisa digunakan karena pemiliknya tidak sanggup membeli OS Window asli. Dan akan ada banyak sekali orang yang tidak bisa memiliki komputer pribadi untuk menunjang aktivitasnya sehari-hari.

Akhir kata, sekali lagi penulis sampaikan bahwa, postingan kali ini bukan untuk sok-sok an mengharuskan membeli OS asli, atau sok-sok an membeci OS bajakan. Karena tanpa campur tangan hacker yang membuat OS Window bajakan tersebut, kita juga tidak akan bisa menggunakan komputer (terutama menginstall OS Window) sebagai OS komputer paling populer di dunia. Sedangkan menggunakan OS komputer lain seperti komputer Apple Macintosh (Mac), harganya jauh lebih mahal dari komputer yang menggunakan OS Window. Dan menggunakan OS open source seperti Linux, banyak yang belum familiar dengan OS open source yang satu ini, termasuk para pengembang aplikasi.

Oleh karena itu, suka atau tidak suka, ada sisi positif dan negative dari kedua hal tersebut. Menggunakan OS asli atau bajakan, kembali kepada kesadaran dan kemampuan (financial) masing-masing pengguna komputer.

Intinya, jika sudah punya penghasilan sendiri (hasil dari bekerja menggunakan komputer dengan OS Window bajakan sebelumnya), hingga akhirnya bisa punya uang lebih, maka segera belilah OS Window yang asli, sebagai ucapan terima kasih kepada orang-orang hebat di Microsoft yang telah bekerja keras (hingga pagi pulang pagi) untuk menciptakan OS ini.




Terima kasih buat yang sudah mampir disini

Salam kenal,

Dan sampai jumpa lagi dengan artikel saya yang baru

No comments