Cara Memperbaiki iPhone Sinyal Searcing
Indikator sinyal
iPhone Anda tiba-tiba tidak lagi menunjukkan jumlah tingkatan sinyal operator
kartu sim Anda, tapi berganti dengan tulisan “Searching” atau "mencari" terus menerus. Ya, itu
tandanya iPhone Anda sedang mengalami masalah ‘hilang sinyal’
Cara Memperbaiki iPhone Hilang Sinyal sebenarnya tidak sulit.
iPhone yang mengalami hilang sinyal atau searching terus-menerut tentu saja tidak bisa menggunakan beragam fitur yang butuh sinyal seluler
seperti paket data, panggilan telepon, dan SMS tidak bisa digunakan. Fitur
tersebut butuh jaringan seluler dan tidak akan bekerja jika tidak ada sinyal di
iPhone kamu.
Tidak perlu
kejadian tertentu bagi iPhone Anda untuk mengalami kondisi hilang sinyal. Tidak
butuh kejadian yang parah seperti terjatuh yang dapat merusak perangkat iPhone
Anda. Kejadian ini bisa terjadi tiba-tiba saja tanpa kejadian atau alasan
apapun. Kenapa bisa seperti itu?? tak ada jawaban yang pasti. Tapi yang pasti,
perangkat iPhone Anda mengalami kehilangan sesuatu bernama “Modem Firmware”
Tak usah takut
iPhone Anda rusak parah. Ini hanya permasalahan kecil yang bisa Anda perbaiki
sendiri dirumah.
Berikut Cara
Memperbaiki iPhone Sinyal Searcing atau iPhone Kehilangan Modem Firmware
Pertama, untuk
memastikan hal tersebut, Anda bisa mengeceknya dengan menekan Aplikasi Pengaturan>Umum>Mengenai.
Pada halaman ini
Anda akan melihat spesifikasi perangkat iPhone Anda, mulai dari operator yang
Anda gunakan, kapasitas iPhone Anda, nomor seri, IMEI, dan termasuk Firmware
Modem iPhone Anda. Seperti terlihat pada gambar dibawah ini:
Pada gambar
diatas, pada bagian ‘Firmware Modem’ tidak ada tulisan apapun. Dalam kondisi
normal, bagian firmware modem akan berisikan nomor tertentu. Jika Anda
mendapati iPhone Anda mengalami hal yang sama seperti gambar diatas, maka yang
perlu Anda coba lakukan pertama kali adalah Mengatur ulang pengaturan jaringan
perangkat Anda.
Mengatur ulang
pengaturan jaringan operator di iPhone Anda akan membuat pengaturan sandi wifi
yang pernah terdaftar di iPhone Anda akan menghilang. Anda harus mengetik ulang
sandi wifi jika ingin kembali terhubung ke berbagai zona free wifi yang pernah
terdaftar di iPhone Anda.
Cara melakukannya
cukup mudah. masuk ke menu Pengaturan>Umum>Atur
Ulang Pengaturan Jaringan.
Jika setelah
mengatur ulang jaringan namun sinyal belum muncul, waktunya mencoba cara kedua,
yaitu dengan melakukan Hard Reset iPhone. Cara ini cukup mudah. Anda hanya
perlu menekan tiga tombol iPhone secara bersamaan, yaitu tombol Home, tombol Plus (+) di sisi samping iPhone, dan tombol on/off iPhone.
Tahan ketiga
tombol tersebut sekitar sepuluh detik sampai iPhone Anda restart dan kembali
menampilkan reboot logo apple, lalu lepaskan ketiga tombol tersebut.
Jika sudah
melakukan langkah kedua ini perangkat iPhone Anda masih belum memunculkan
sinyal, maka kita akan melakukan langkah berikutnya yang sedikit memakan waktu
yaitu dengan mengupdate iPhone Anda ke iOS terbaru. Anda bisa mengupdate iOS
melalui iTunes atau mendownload langsung dari pembaharuan perangkat iOS yang
ada di pengaturan iPhone Anda
Jika Anda sudah
melakukan update iPhone Anda ke iOS terbaru namun belum menyelesaikan masalah
sinyal iPhone Anda masih searching terus, maka sudah waktunya untuk melakukan
hal yang sedikit lebih sulit. Sampai disini saya belum menyarankan Anda untuk
merestor/mereset iPhone Anda ke setingan pabrik, karena hal tersebut akan
membuat semua data di iPhone Anda akan hilang. Kecuali Anda sering melakukan
backup data iPhone Anda pada iTunes di Komputer atau membackup data iPhone Anda
ke iCloud.
Jika dengan
memperbaharui iOS iPhone Anda masih belum memunculkan sinyal operator, tidak
perlu panik, karena masih ada cara sederhana yang bisa kita lakukan untuk
mencoba memperbaiki sendiri iPhone yang mengalami sinyal Searching.
Cara yang bisa
Anda lakukan berikutnya adalah dengan merestore iOS iPhone Anda menggunakan
file bernama IPSW. Install iOS dengan file IPSW merupakan salah satu cara
alternatif disamping update dari iPhone melalui OTA, atau melalui iTunes secara
langsung.
Namun untuk
memperbaiki perangkat iPhone Anda menggunakan cara tersebut, akan memerlukan
pembahasan tersendiri yang panjang yang akan penulis sampaikan pada postingan
yang lain.
Begitu pula
dengan cara terakhir yang bisa Anda coba lakukan sendiri yaitu dengan
menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama Wondershare Dr.Fone for iOS. (iPhone
5s saya yang mengalami searching sinyal berhasil diperbaiki dengan cara
terakhir ini)
Untuk memperbaiki
iPhone menggunakan Wondershare Dr.Fone for iOS memerlukan pembahasan tersendiri
yang akan saya sampaikan pada postingan berikutnya.
Note:
* Jika yang bermasalah adalah software dari
iPhone Anda, maka menggunakan salah satu cara diatas, pasti bisa memperbaiki
masalah iPhone yang mengalami sinyal searching terus menerus. Namun bila telah
melakukan semua cara diatas tapi iPhone Anda masih belum menampilkan sinyal,
itu berarti ada kerusakan pd ic atau perangkat hardware penerima sinyal dari
iPhone Anda yang tidak bisa Anda perbaiki sendiri. Anda harus membawa iPhone
Anda ke tekhnisi terpercaya.Kata Kunci:
Cara Memperbaiki iPhone Hilang Sinyal
Cara Memperbaiki iPhone yang Mengalami Sinyal Searching
Cara Memperbaiki iPhone yang Mengalami Sinyal Searching Terus-Menerus
Cara Memperbaiki iPhone Kehilangan Modem Firmware
No comments